Kelebihan dan Kekurangan LG Nexus 4 E960 – Android Resmi Google


Perusahaan Google telah bekerjasama dengan LG untuk membuat Smartphone android baru, dimana Smartphone terbaru ini sangat support dengan google. Nexus merupakan nama resmi Hp Smartphone android yang di rancang oleh mitra google, yaitu HTC, Samsung dan LG. Pada artikel ini saya akan membahas tentang kelebihan dan kekurangan dari Nexus4 E960, hp Nexus ini diperkenalkan pada bulan Oktober 2012 dan resmi dirilis pada bulan November 2012. Keistimewaan LG Nexus 4 E960 ini selain dukungan support dari google, ia juga menwarkan kinerja yang sangat kuat dan maksimal dengan adanya prosesor quad core 1,5 GHz yang dikombinasikan dengan kapasitas RAM 2 Gb. Layar yang terlihat begitu indah dan cantik ini di lengkapi dengan Trus HD IPS LCD yang kapasif, berikut adalah ulasan kelebihan dan kekurangan dari Smartphone Nexus 4 960 :

Kelebihan Nexus 4 E960 :

  • ·         Ukuran layar yang lebar yaitu 4,7 inchi, dengan ukuran ini pengguna bisa sangat nyaman untuk mengoperasikan Smartphone ini dengan baik bahkan pada saat kita mengetik, Nexus memberikan kenyamanan pada penggunanya untuk bisa menikmati mengetik dengan mudah.
  • ·         Telah di dukung oleh jaringan 3G HSDPA dimana kita bisa merasakan akses internet yang sangat cepat di area 3G.
  • ·         Di lengkapi dengan layar sentuh yang memiliki teknologi Trus HD IPS-Plus yang menawarkan gambar tampak realistis dan mempunyai sudut panjang yang banyak.
  • ·         Kita tidak perlu takut akan goresan kecil pada layar, karena layar sudah dilengkapi dengan Corning Gorilla Glass 2 untuk memberikan perlindungan terhadap goresan.
  • ·         Kapasitas penyimpanan yang sangat besar membuat kita tidak perlu bingung untuk menyimpan data – data apapun ke Smartphone ini.
  • ·         Adanya fitur NFC yang berfungsi untuk mengirimkan data secara nirkabel dan melakukan pembayaran secara online
  • ·         Nexus 4 E960 ini telah dilengkapi dengan GPS yang menduku A-GPS dab GLONASS, dimana kita bisa mengetahui posisi kita berada dengan tepat.
  • ·         Dilengkapi dengan sistem operasi android terkini yaitu Jelly Bean versi 4.2 dan kita bisa mengupgrade sistem operasi ini ke versi terbarunya 4.2.2
  • ·         Kapasita RAM 2 Gb ini bisa membantu kita untuk melakukan multitask dengan begitu nyaman.
  • ·         Fitur Hotspot membuat Lexus ini bisa berbagi koneksi internet dengan perangkat lainnya dan tentunya bisa mengakses internet pada hotspot area.
  • ·         Bluetooth versi 4 yang bisa kita gunakan untuk berbagi data via bluetooth ini dengan lebih cepat dan dengan konsumsi daya yang amat sangat rendah.
  • ·         Lexus 4 ini sudah di lengkapi dengan prosesor empat inti, yaitu quad core dan masing – masing mempunyai kecepata 1,5 GHz.
  • ·         Untuk kita para pengguna yang suka berfoto ria, Hp Smartphone ini diengkapi dengan kapasitas kamera 8 Mp, dengan resolusi maksimum 3264 X 2448 piksel. Bukan cuman kamera yang berkapasitas besar saja, tapi masih ada fitur pendukung lainnya seperti, LED Flash, Geo-tagging, Touch Focus, Face Detection dan Photo Sphare.
  • ·         Kamera utama juga bisa merekam keindahan moment – moment kita, perekaman video ini sudah memiliki kapasitas HD 1080.
  • ·         Kapasitas baterai 2100 mAh yang membuat kita bisa melakukan panggilan selama 15 jam.

Kekurangan Nexus 4 E960

·      Nexus  4 E960 ini tidak dilengkai dengan radio, dimana kita tidak bisa mendengarkan kabar berita tentang jalan, dimana kebanyakan informasi jalan dan kemacetannya sering di bahas pada radio.
·         Tidak ada video output.
·     Ukuran Hp Smartphone ini 133.9 X 68.7 yang membuat hp ini berat dan terlihat lebar, sehingga menyebabkan tidak muat ketika akan di taruh di saku.


Review & Harga Hp LG Teracak

Review & Harga Hp LG Terbaru

Diberdayakan oleh Blogger.